Lailatul qadar adalah malam yang semua orang beriman pasti menginginkannya. Bagaimana tidak, malam itu lebih baik dari 1000 bulan. Amal ibadah dilipatgandakan luar biasa hingga senilai 1000 bulan. Bagaimana agar bisa sedekah di malam lailatul qadar?
Keutamaan Lailatul Qadar
Secara bahasa, lailatul qadar artinya adalah malam kemuliaan atau malam penetapan. Allah Subhanahu wa Ta’ala berfirman:
إِنَّا أَنْزَلْنَاهُ فِي لَيْلَةِ الْقَدْرِ
Sesungguhnya Kami telah menurunkannya (Al-Qur’an) pada malam kemuliaan. (QS. Al Qadr: 1)
Di antara keutamaan lailatul qadar, malam tersebut lebih baik dari seribu bulan, sebagaimana firman-Nya:
لَيْلَةُ الْقَدْرِ خَيْرٌ مِنْ أَلْفِ شَهْرٍ
Malam kemuliaan itu lebih baik dari seribu bulan. (QS. Al Qadr: 3)
Ketika menafsirkan ayat ini, Syaikh Wahbah Az Zuhaili dalam Tafsir Al Munir menjelaskan bahwa amal shalih di malam lailatul qadar lebih baik daripada amal shalih dalam seribu bulan yang tidak ada lailatul qadarnya.
Ini berlaku untuk semua amal shalih. Termasuk infaq atau sedekah.
Baca juga: Doa Amil untuk Muzakki
Agar Bisa Sedekah di Malam Lailatul Qadar
Lalu, bagaimana agar kita bisa sedekah di malam lailatul qadar dan kemudian mendapatkan keutamaannya, dilipatgandakan pahalanya seperti 1000 bulan?
Meskipun tidak ada yang bisa memastikan tanggal berapa turunnya lailatul qadar, berdasarkan hadits-hadits shahih, para ulama menyimpulkan bahwa ia turun pada malam ganjil di 10 hari terakhir Ramadhan.
Rasulullah shallallahu ‘alaihi wasallam bersabda:
إِنِّى أُرِيتُ لَيْلَةَ الْقَدْرِ ، وَإِنِّى نُسِّيتُهَا ، وَإِنَّهَا فِى الْعَشْرِ الأَوَاخِرِ فِى وِتْرٍ
Sungguh aku diperlihatkan lailatul qadar, kemudian aku dilupakan –atau lupa- maka carilah ia di sepuluh malam terakhir, pada malam-malam yang ganjil. (Muttafaq ‘alaih)
Maka agar bisa sedekah di malam lailatul qadar, bersedekahlah setiap malam sebelum fajar di malam-malam ganjil pada 10 hari terakhir. Atau lebih amannya, bersedekahlah setiap malam sebelum fajar pada 10 hari terakhir.
Baca juga: Apakah Guru Ngaji Termasuk Fisabilillah
Bagaimana jika tidak punya banyak uang untuk sedekah? Bagilah menjadi 10 bagian dan sedekahkah setiap malam. Misalnya hanya punya uang Rp 100.000,- Tukarkan menjadi sepuluh ribuan lalu sedekahkan setiap malam Rp 10.000,- Insya Allah salah satu sedekah tersebut bertepatan dengan turunnya lailatul qadar dan mendapat keutamaannya yang berlipat ganda. Wallahu a’lam bish shawab. [LAZ Ummul Quro]